Jelajahi 5 Spot Instagramable Kota Tua yang Akan Dijadikan Wisata Kelas Dunia

Ratu Syra Quirinno
Keseruan Wisata di Kota Tua Jakarta (Foto: Instagram@jakarta.ku

1. Toko Merah

Arsitektur bangunan Toko Merah sangat identik dengan bangunan Belanda dengan jendela-jendela besarnya. Warna dari bangunan Toko Merah ini yang paling banyak mencuri perhatian. Dengan karakteristik berupa batu bata merah, bangunan ini sangat unik. Beberapa kali bangunan ini beralih fungsi dan saat ini digunakan sebagai tempat pameran seni atau pertunjukkan. Kamu bisa menikmati kemegahan bangunan ini dari luar serta mengambil beberapa foto di sini. Lokasinya di Jalan Kali Besar Barat No 107. Harga tiket masuk Rp10.000.

2. Museum Fatahillah

Museum Fatahillah menjadi ikon dari wisata Kota Tua Jakarta. Arsitektur yang dimiliki bangunan ini mirip dengan Istana Dam di Amsterdam. Ketika menelusuri ke dalam, kamu akan menemukan ruangan pengadilan dan penjara bawah tanah. Selain itu, di dalam museum ini juga terdapat 23.200 koleksi barang sejarah baik asli maupun replika. Mulai dari replika peninggalan Kerajaan Pajajaran dan Tarumanegara serta berbagai furniture antik seperti keramik, gerabah, prasasti dan lainnya. Lokasinya di Jalan Taman Fatahillah No. 1, Pinangsia, Tamansari, Jakarta Barat. Harga tiket masuk Rp5.000.

3. Museum 3D Kota Tua

Museum ini tergolong destinasi wisata baru, karena baru dibuka pada 7 Desember 2018. Terdapat 7 Zona di Museum 3D ini, yaitu zona satwa, laut, dinosaurus, lukisan, rutinitas, petualangan dan horor. Museum 3D ini menyediakan berbagai macam latar unik yang dapat kamu gunakan untuk berfoto. Jadi, saat kamu main ke Kota Tua Jakarta jangan lupa untuk mampir ke Museum ini juga, ya. Lokasinya di Jalan Kali Besar Tim, RT 3/RW 6, Pinangsia, Taman Sari, Jakarta Barat. Harga tiket masuk untuk anak-anak : Rp40.000 (Senin-Jumat), Rp50.000 (hari libur) sedangkan untuk dewasa: Rp60.000 (Senin-Jumat), Rp80.000 (hari libur).

Editor : Vien Dimyati
Artikel Terkait
Destinasi
1 hari lalu

Bangga! Labuan Bajo Masuk Daftar Destinasi Terbaik Asia 2026

Megapolitan
4 hari lalu

Pramono Siapkan Kota Tua Jadi Ruang Berekspresi Mahasiswa IKJ

Megapolitan
4 hari lalu

Pramono Ingin Pindahkan IKJ ke Kota Tua Jakarta, Ini Respons Rektor IKJ

Destinasi
11 hari lalu

Viral Pantai Kelingking Nusa Penida Dipasang Besi Lift Kaca, Netizen Murka!

Megapolitan
18 hari lalu

Ini Alasan Pramono Mau Pindahkan IKJ ke Kota Tua Jakarta

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal