Kemenparekraf Bagi-Bagi Daging Hewan Kurban, Sandiaga Uno: Berkah bagi Sesama

Muhammad Sukardi
Kemenparekraf Bagi-Bagi Daging Hewan Kurban, Sandiaga Uno: Berkah bagi Sesama (Foto: Sukardi)

JAKARTA, iNews.id - Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif menyerahkan daging hewan kurban yang didistribusikan untuk empat struktur karyawan di empat gedung Parekraf. Total ada lima ekor hewan kurban di Idul Adha 2024, dengan detail tiga ekor sapi kurban dan dua ekor kambing kurban.

Ketiga ekor sapi itu merupakan hewan kurban dari Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf), Sandiaga Salahuddin Uno, Binrohis Kemenparekraf, dan Biro Umum Hukum dan Pengadaan.

Menurut Menparekraf Sandiaga Uno, kegiatan ini wujud berbagi dan belas kasih kepada sesama. Diharapkan semangat kebersamaan semakin terbangun, sehingga Kemenparekraf bisa lebih baik.

"Terima kasih atas pengorbanan waktu, energi, dan harta untuk kebaikan bersama dan kami juga tentunya berdoa kepada Allah SWT untuk mendapat semangat kebersamaan, terutama bagi saya dan Wamenparekraf di 3 bulan ini," kata Menparekraf di Masjid Rihlatul Jannah Gedung Sapta Pesona Kemenparekraf, Jakarta, Rabu (19/6/2024).

Diketahui hewan kurban disembelih bukan di area Gedung Kemenparekraf, melainkan di Rumah Pemotongan Hewan (RPH) U.D. Barokah Ibu Jati Asih. 

Editor : Vien Dimyati
Artikel Terkait
Nasional
6 jam lalu

Sandiaga Uno: Program Desa Emas Dorong Kedaulatan Pangan dan Lapangan Kerja

Nasional
7 jam lalu

Berdayakan UMKM Desa, MNC Peduli Bantu Pemasaran dan Sosialisasi Pelaku Usaha Kecil

Nasional
5 hari lalu

Sandiaga Uno: Indonesia Punya Peluang Percepat Pertumbuhan Ekonomi

Nasional
8 hari lalu

Sandiaga Uno Bicara Bisnis Masa Depan: Green Economy Ciptakan Green Job

Nasional
1 bulan lalu

Sandiaga Uno: Desa EMAS Dorong Kebangkitan UMKM, Perluas Skala Usaha

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal