Urutan pertama 5 kolam renang terdekat di Jogja ini menjadi alternatif tempat wisata air terbaik di Yogyakarta. Kolam renang ini memiliki tempat luas dan bersih dengan berbagai wahana permainan air ada di sini. Terdapat juga pantai buatan dimana setiap beberapa jam akan ada ombak besar yang sangat seru dan menegangkan. Fasilitas yang berada di tempat ini sangat lengkap dengan harga tiket masuk yang cukup murah, sehingga tempat ini selalu diramaikan oleh wisatawan. Kolam renang ini merupakan waterpark terbesar di Asia Tenggara. Lokasi berada di Jalan Utara Stadion, Jenengan, Maguwoharjo, Kabupaten Sleman, Yogyakarta.
2. Kolam Renang Umbang Tirto
Wisata bermain air yang tak boleh dilewatkan ini berlokasi hampir dekat di tengah kota. Kolam renang ini sering diramaikan oleh warga Yogyakarta. Terdapat tiga kolam renang dengan tingkat kedalaman yang berbeda. Kolam yang memiliki air sangat jernih serta fasilitas yang cukup lengkap. Untuk harga tiket masuk relatif murah, hanya dikenakan sebesar Rp12.000. Uniknya pada Jumat, kolam renang ini khusus untuk perempuan saja. Dijamin tidak akan menyesal untuk mengunjunginya. Lokasi berada di Jalan Yos Sudarso, Gondokusuman, Kota Yogyakarta.
3. CitraGrand Mutiara Waterpark
Sebagai tempat rekreasi kolam renang, Citragrand Mutiara Waterpark termasuk tempat yang bisa direkomendasikan untuk mengajak anak kecil. Kolam renang bersih dan wahananya beragam, serta harga yang menarik. Promo ini menarik untuk anak-anak dan membuat mereka seru dalam bermain air. Pengawas kolam juga selalu standby mengawasi pengunjung jadi akan terasa aman. Tersedia juga toko souvenir yang menjual oleh - oleh maupun perlengkapan renang. Jika pengunjung merasa lapar, di tempat ini juga tersedia warung yang menjual berbagai makanan minuman. Lokasi berada di Perumahan CitraGrand Mutiara, Jalan Wates, Perengdewe, Balecatur, Kec. Camping, Kabupaten Sleman, Yogyakarta.