Lepas Peserta Karnaval Budaya, Dzulmi Eldin Puji Festival Pesona Lokal

Stepanus Purba
Wali Kota Medan Dzulmi Eldin meresmikan Festival Pesona Lokal di Istana Maimun. (Foto: iNews.id/Stepanus Purba)

MEDAN, iNews.id – Hari ini Festival Pesona Lokal (FPL) digelar di Kota Medan. Acara yang dimulai dengan parade festival budaya itu dibuka secara resmi oleh Wali Kota Medan Dzulmi Eldin.

Mengambil lokasi acara di area Istana Maimun, Minggu (21/10/2018), acara Festival Pesona Lokal Medan berlangsung sangat meriah. Para peserta tampil menarik mengenakan busana adat yang mencirikan kekayaan budaya Sumatera Utara. Selain itu, pertunjukan musik tradisional dan tari-tarian adat juga menjadi daya tarik bagi wisatawan yang hadir di acara itu.

Sebelum parade festival budaya dimulai, para peserta dan tamu undangan menyanyikan lagu Indonesia Raya. Para peserta yang melibatkan ekosistem Adira Finance dan masyarakat setempat itu pun terlihat kompak menyanyi bersama.

Dalam kesempatan ini, Wali Kota Medan Dzulmi Eldin dan Wakil Wali Kota Medan Akhyar Nasution juga hadir bergabung dengan jajaran manajemen Adira Finance dan iNews di atas panggung. Sebelum membuka acara secara resmi, Dzulmi memberikan apresiasi atas terselenggaranya Festival Pesona Lokal di Kota Medan.

“Festival Pesona Lokal merupakan program CSR bersama Adira Finance, iNews, dan Kementerian Pariwisata dalam rangka mengembangkan kegiatan pariwisata lokal di Indonesia. Acara ini sekaligus dalam rangka hari ulang tahun Adira Finance ke-28 yang jatuh pada 13 November nanti. Acara ini didukung penuh oleh Adira Finance untuk mempromosikan budaya dan kearifan lokal,” tutur Direktur Keuangan Adira Finance I Dewa Made Susila dalam sambutannya, Istana Maimun, Medan, Sumatera Utara, Minggu (21/10/2018).

Editor : Tuty Ocktaviany
Artikel Terkait
Nasional
2 hari lalu

iNews Ajak Mahasiswa Unpad Pahami Tren Media di Era Digital

Soccer
5 hari lalu

iNews Tegaskan Berita Erick Thohir Pecat Shin Tae-yong karena Alasan Pribadi Adalah Hoaks

Nasional
24 hari lalu

Bung Towel Tegaskan Timnas Indonesia Harus Menang untuk Lolos ke Piala Dunia 2026

Nasional
1 bulan lalu

Bangga! iNews dan Okezone Raih Penghargaan Superbrands 2025

Nasional
1 bulan lalu

Menkeu Purbaya Yudhi Sadewa Kunjungi iNews Media Group

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal