Libur Lebaran, Taman Impian Jaya Ancol Siap Sambut Lonjakan Wisatawan

Novie Fauziah
Taman Impian Jaya Ancol bersiap sambut wisatawan di momen libur Lebaran (Foto: iNews.id/Novie)

JAKARTA, iNews.id - Taman Impian Jaya Ancol telah bersiap menyambut wisatawan saat libur Lebaran 2023. Diperkirakan pengunjung yang akan datang ke destinasi wisata Ancol dua kali lipat.

Direktur Utama Pembangunan Jaya Ancol, Winarto mengatakan, pihaknya telah memastikan kesiapan dalam menyambut lonjakan pengunjung liburan Lebaran 2023. Menurutnya, Wisatawan yang datang bisa dua kali lipat dari biasanya.

Winarto menambahkan, lonjakan pengunjung saat libur Lebaran karena Taman Impian Jaya Ancol merupakan kawasan wisata rekreasi favorit dan diunggulkan di DKI Jakarta.

"Persiapan menyambut libur Lebaran ini sudah kami persiapkan dari jauh-jauh hari sebelumnya," ujar Winarto saat mendampingi Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Salahuddin Uno di Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta Utara, Rabu (19/4/2023).

Lebih lanjut, kata Winarto, lonjakan pengunjung biasanya datang saat hari ke-2 Lebaran Idul Fitri. Pihaknya pun telah mempersiapkan segalanya, sehingga pengunjung yang datang bisa merasakan pengalaman menyenangkan dan tetap aman, serta nyaman.

Editor : Vien Dimyati
Artikel Terkait
Nasional
11 hari lalu

Sandiaga Uno Tingkatkan Omzet Usaha hingga Rp33 Juta dalam 2 Hari, Begini Caranya

Nasional
13 hari lalu

Sandiaga Uno: Program Desa Emas Dorong Kedaulatan Pangan dan Lapangan Kerja

Nasional
13 hari lalu

Berdayakan UMKM Desa, MNC Peduli Bantu Pemasaran dan Sosialisasi Pelaku Usaha Kecil

Nasional
18 hari lalu

Sandiaga Uno: Indonesia Punya Peluang Percepat Pertumbuhan Ekonomi

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal