Mengintip Keindahan Alam Kepulauan Widi, Surganya Pencinta Snorkeling dan Diving

Kiki Oktaliani
Mengintip keindahan Kepulauan Widi di Maluku Utara (Foto: Instagram @ikafujirahayu8)

Daya tarik Kepulauan Widi 

Kepulauan Widi merupakan gugusan pulau dengan 104 pulau-pulau kecil yang tak berpenghuni. Terletak di desa Gane Luar, Kabupaten Halmahera Selatan, Maluku Utara. Namun, dari pulau-pulau tersebut hanya satu yang berpenghuni yaitu, Pulau Daga Kecil yang disebut dengan Maldives Indonesia.

Tak heran jika kepulauan satu ini sampai diinginkan oleh pihak asing, karena pesona alamnya yang luar biasa menawan. Bagaimana tidak? Hamparan pasir putih dan jernihnya air laut berwarna hijau tosca ditumbuhi pepohonan hijau seperti kelapa dan tumbuhan jenis lain yang tumbuh di pantai.

Bagi para pencinta snorkeling dan diving, Pulau Widi menyimpan keindahan alam bawah laut yang sayang sekali untuk dilewatkan. Ada banyak jenis ikan-ikan, terumbu karang, serta pepohonan mangrove menjadi habitat berbagai jenis satwa burung khas Halmahera, termasuk Burung Maleo.

Tak hanya menikmati keindahan bawah laut, wisatawan juga bisa sekadar bersantai-santai menikmati keeksotisan Pulau Widi.

Kepulauan Widi adalah surga bagi para nelayan, karena begitu melimpahnya hasil laut yang dihasilkan. Di sini wisatawan dapat menikmati berbagai tangkapan laut seperti ikan-ikan segar yang beraneka ragam jenisnya. Serta diolah dengan cara-cara tradisional yang tak mengubah cita rasa dari daging ikan-ikan segar tersebut.

Menariknya lagi, di kepulauan tersebut wisatawan dapat meminum secara langsung air tawar dari sumbernya.

Pernah jadi tempat perhelatan berskala Internasional

Melimpahnya ikan-ikan di laut Kepulauan Widi ditambah panoramanya yang indah pernah diadakan tempat memancing dengan level internasional yang bernama Widi International Fishing Tournament (WIFT) pada 2018. Dalam ajang tersebut, dihadirkan para pemancing dari Indonesia dan beberapa negara tetangga.

Editor : Vien Dimyati
Artikel Terkait
Destinasi
2 hari lalu

5 Alasan Dubai Wajib Didatangi, Wisatawan Indonesia Approved!

Destinasi
7 hari lalu

Planetarium Jakarta Diserbu Pengunjung di Akhir Masa Libur Tahun Baru 2026

Megapolitan
12 hari lalu

Dishub DKI Terapkan Rekayasa Lalin di Ancol hingga Kota Tua saat Malam Tahun Baru

Destinasi
13 hari lalu

4.200 Orang Padati Kawasan Wisata Kota Tua Jakarta Hari Ini, Banyak Bule Juga!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news