Nikmati Keindahan Gunung Agung dari Puncak Pura Lempuyang, Populer di Kalangan Wisatawan

Vien Dimyati
Menikmati keindahan Gunung Agung bisa dari Puncak Pura Lempuyang. (Foto: Instagram)

JAKARTA, iNews.id - Tidak hanya pantai yang menjadi spot paling populer untuk dikunjungi saat berwisata ke Bali. Tetapi, deretan pura-pura eksotis dan sakral juga diincar banyak wisatawan.

Salah satu pura di Bali yang sangat populer dikunjungi adalah Pura Lempuyang. Pura Lempuyang Luhur merupakan tempat suci bagi umat Hindu. Pura ini berlokasi di wilayah bagian Timur Pulau Dewata. Tepatnya di Kabupaten Karangasem.

Pura Lempuyang Luhur menjadi tujuan mendaki yang cukup menarik bagi wisatawan. Terutama mereka yang menginap di wilayah Bali Timur seperti Amed, Tirtagangga dan Candidasa karena lokasinya berdekatan.

Berada di sini, traveler dapat berswafoto dengan background Gunung Agung yang megah. Pemandangannya sangat eksotis karena berada di puncak Gunung Lempuyang atau puncak Bukit Bisbis. Untuk mencapai pura ini, traveler harus menaiki 1.700 anak tangga.

"Pura Lempuyang. Pura dengan ke Aestheticsnya tersendiri. Sebenernya dibalik awan Sunset ini ada background megah Gunung Agung. Menurut pengelola di pura ini, waktu terbaik untuk foto di sini saat sunrise di sekitar Pk 05.00 sampai 06.00 WITA. Untuk sunset time, panoramicnya tetep bagus nggak kalah sama waktu sunrise, tapi hati hati semakin lama semakin gelap, transport dari pura ke jalan utama lumayan jauh dan berkelok serta penerangan yang masih minim. Jadi hati hati kalau mampir waktu sunset," tulis Instagram @ayodolan, dikutip Kamis (21/11/2019).

Editor : Tuty Ocktaviany
Artikel Terkait
Destinasi
9 jam lalu

Rapper Amerika Serikat Tyga Terciduk Liburan di Bali, Ini Fotonya!

Nasional
7 hari lalu

Menpar Akui Wisatawan Lokal ke Bali Turun gegara Kabar Cuaca Buruk

Nasional
7 hari lalu

Menpar Bantah Bali Sepi Turis: Wisatawan Mancanegara Tembus 6,8 Juta Orang

Destinasi
10 hari lalu

Menteri Pariwisata Bantah Bali Sepi di Libur Nataru 2025, Ini Penjelasannya!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal