Pemandangan Burung Merpati di Kota Tua, seperti Wisata di Luar Negeri

Rahma Sari
Pemandangan burung merpati di Kota Tua, Jakarta (Foto: iNews.id/Rahma)

Ratusan burung diberi makan setiap hari oleh Agus dan kawan-kawannya yang bekerja di Kota Tua. Mereka yang menjaga burung-burung merpati adalah tukang penyewa sepeda ontel atau penjaga museum. Agus sendiri berprofesi sebagai tour guide untuk wisatawan asing.

Agus mengungkapkan, mereka menggunakaan uang pribadi untuk memberi makan burung. Jika sedang tak ada uang, maka mencari sisa makanan di tempat sampah. Tak ada bantuan dari pemerintah atau dinas pariwisata yang membantu.

"iya pakai uang pribadi, kita patungan, sampai saat ini belum ada bantuan, padahal burung ini menarik wisatawan juga, jadi Kota Tua seperti tempat wisata di luar negeri," kata Agus.

Rima Indriani, salah satu pengunjung mengatakan, ratusan burung di Kota Tua membuat objek wisata ini lebih bagus dan menarik. "Iya bagus, ada banyak burung, kayak di luar negeri jadinya," tutur Rima.

Editor : Vien Dimyati
Artikel Terkait
Megapolitan
12 hari lalu

Dishub DKI Terapkan Rekayasa Lalin di Ancol hingga Kota Tua saat Malam Tahun Baru

Megapolitan
17 hari lalu

Viral! Polisi Cosplay Naruto Jaga Wisata Kota Tua Saat Libur Nataru

Megapolitan
2 bulan lalu

Revitalisasi Kota Tua Dimulai 2026, Pemprov Jakarta Kolaborasi dengan Danantara

Nasional
2 bulan lalu

Temui Airlangga, Pramono Usul Kota Tua dan RS Sumber Waras Masuk PSN

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal