Mendengar kisah ini, Sandiaga mengaku merinding. Terlebih ekonomi Indonesia sedang berada di masa sulit dalam era pandemi. Sandiaga Uno tampak begitu terkesan melihat kejujuran Iqbal.
"Masya Allah saya langsung merinding nih karena di saat ekonomi yang susah gini pesan ibu mungkin beberapa tahun yang lalu tetap terngiang seperti sekarang. Nih guys ini adalah contoh yang baik banget nih buat para pekerja di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif," ujar Sandiaga Uno.
Menurut Sandiaga, orang yang amanah dan jujur seperti Iqbal inilah yang dapat mengharumkan dan menggairahkan kembali industri pariwisata Indonesia. Sebagai apresiasi, dia pun menghadiahkan Iqbal untuk berlibur ke Mandalika, Lombok.
Tak hanya itu, Sandiaga juga mengundangnya untuk memberikan pelatihan hospitality bagi pekerja pariwisata lainnya. Ini tentu menjadi kehormatan tersendiri bagi Iqbal. Dia pun dengan senang hati menyetujui permintaan Sandiaga Uno.
"Panjang umur orang-orang jujur!" tulis Sandiaga Uno dalam keterangan.
Unggahan itu langsung dibanjiri beragam reaksi netizen. Banyak yang mengaku salut dan memuji sikap kejujuran Iqbal. Tak sedikit juga yang mendoakan kebaikan serta keberkahan untuknya.
"Kejujuran akan mengantarkan pada kesuksesan sejati," kata yus*****.
"Masya Allah...berkah buat mas Ikbal... Allah selalu menjagamu..karena kamu telah menjalankan amanah dan mengharumkan bangsa," tulis cho*****.
"Masha Allah... Semoga keberkahan akan selalu menyertaimu mas iqbal," balas sa7*****.
"Saluuut, kita butuh uang untuk bertahan hidup, tapi hidup kita nggak akan bertahan dengan uang yg bukan hak kita," ujar 4yu*****.