JAKARTA, iNews.id - Pesona keindahan alam di Bogor selalu saja memikat wisatawan untuk singgah. Selain terkenal dengan destinasi wisata Puncak, Bogor juga memiliki sejumlah spot wisata air terjun atau Curug. Salah satunya adalah Curug Pangeran yang belakangan ini sedang hits di media sosial.
Curug Pangeran adalah wisata air terjun kekinian di Bogor yang menawarkan kejernihan air ditambah dengan panorama yang sangat indah dan sejuk. Tim MNC Portal Indonesia pun berkesempatan untuk mengunjunginya secara langsung.
Penasaran dengan destinasi wisata tersebut? Langsung saja simak ulasan lengkap mengenai Curug Pangeran berikut ini!