Pengkang
Makanan yang harus dicicipi saat berkunjung ke Pontianak adalah Pengkang. Pengkang dibuat dari beras ketan yang diisi dengan ebi, lalu dibungkus daun pisang. Pengkang diikat dengan bambu, sehingga berbentuk kerucut lalu dibakar. Pengkang cocok dimakan bersama dengan sambal.
Chai Kwe
Chai Kwe dibuat dengan bahan dasar adonan tepus beras yang di dalamnya terdapat sayuran seperti bawang kucai, kacang, bengkoang, rebung dan talas. Saat disajikan, chai kwe ditaburi dengan bawang putih goreng dan saus khas yang lezat. Meskipun ini adalah makanan khas Tionghoa namun kue ini halal. Chai kwe bisa disajikan dengan cara digoreng ataupun dikukus.
Bingke Berendam
Bingke berendam memiliki berbagai varian rasa seperti original, keju, ubi, susu dan rasa lainnya. Kue ini memliki dua jenis, yaitu kue bingke biasa dan kue bingke berendam. Kue bingka biasa dibuat dengan cara dipanggang, sedangkan kue bingke berendam dibuat dengan cara dikukus lalu diberikan kuah yang dibuat dari gula dan putih telur.