3. Mi Panjang Umur
Makanan khas Imlek berikutnya ada mi panjang umur. Ini merupakan makanan keberuntungan yang biasanya dimakan pada perayaan Imlek. Sesuai namanya, mi panjang umur dapat melambangkan harapan agar panjang umur. Hal ini berdasarkan panjangnya mi dan persiapannya yang tidak terukur merupakan bagian simbol dari kehidupan orang yang mengonsumsinya.
4. Pangsit
Berikutnya ada pangsit yang jika ditilik dari sejarahnya, dipercaya sebagai makanan keberuntungan untuk tahun baru. Makanan ini juga menjadi hidangan tradisional yang dimakan pada perayaan Imlek. Menurut legenda yang ada, semakin banyak pangsit yang Anda makan selama perayaan Imlek, semakin banyak pula uang yang dapatkan.