JAKARTA, iNews.id - Nugget merupakan salah satu makanan olahan yang digemari banyak orang. Paling nikmat menyantap nugget dengan nasi panas atau dibuat menjadi camilan yang menggugah selera.
Biasanya, nugget terbuat dari olahan daging ayam. Namun, kali ini, Anda dapat mencicipi nugget berbeda yang terbuat dari ikan ikan patin khas Desa Ciroyom. Selain enak, nugget ini memiliki nilai gizi yang tinggi.
Ya, nugget ikan ini merupakan kreasi Kelompok Ibu Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) di Desa Ciroyom, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.
Passionate homecook, Putri Habibie mengatakan, nugget Ikan Ciroyom merupakan nugget yang dibuat dari campuran ikan patin segar dan sayuran, yang masing-masing berasal dari tangkapan nelayan dan panen petani lokal. "Nugget Ikan Ciroyom, tidak mengandung bahan pengawet dan MSG," kata Putri Habibie melalui keterangannya dikutip Senin (22/8/2022).
Menurut Putri, ada banyak manfaat dari ikan patin untuk kesehatan. Ikan patin (Pangasius Sp) memiliki kandungan gizi tinggi. Berdasarkan Tabel Komposisi Pangan Indonesia (2017) yang disusun Kementerian Kesehatan, nilai gizi ikan patin (per 100 gram bahan dapat dimakan) mencakup 132 kalori, 17 gram protein, 6,6 gram lemak, dan 1,1 gram karbohidrat.
Ikan patin mengandung komponen zat gizi mikro berupa kalium, kalsium, fosfor, zat besi, dan beta karoten yang mempunyai peran dan memberikan manfaatnya masing-masing untuk kesehatan tubuh.
"Dengan membuat kreasi makanan dari bahan dasar ikan patin, kami ingin memberi inspirasi nutrisi yang baik dapat diperoleh dengan bahan pangan lokal dan murah. Maka, upaya pemenuhan gizi seimbang sehari-hari dapat dilakukan dengan mudah dan anggota keluarga memperoleh manfaat yang baik dari bahan makanan yang diproses," ujar dia.