Mengapa Makanan dengan Indeks Glikemik Tinggi Bisa Tingkatkan Risiko Diabetes?

Vien Dimyati
Mengapa Makanan dengan Indeks Glikemik Tinggi Bisa Tingkatkan Risiko Diabetes? (Foto: SMN)

JAKARTA, iNews.id - Pernah nggak sih kalian merasa bad mood dan ingin makan makanan manis untuk membuat mood jadi lebih baik? Salah besar, ya, Happy Health! Jangan jadikan makanan manis sebagai patokan agar mood menjadi bagus. 

Lalu, bagaimana cara menaikkan mood kita tanpa ketergantungan dengan makanan manis yang memiliki Indeks Glikemik tinggi?

Dalam artikel ini, bersama Audy Aprillia yang berprofesi sebagai ahli gizi akan membahas bersama-sama mengenai Prevent Diabetes with Low-GI.

Diabetes: Ibu Segala Penyakit yang Kini Mengancam Generasi Muda

Di zaman sekarang, penderita penyakit diabetes tidak hanya orang tua yang sudah lanjut usia, namun juga menyerang anak-anak muda. Mengapa bisa seperti itu? Karena gaya hidup yang dipilih kurang sehat. Seperti mengonsumsi makanan yang over manis, begadang, dan jarang berolahraga.

Padahal tahukah kalian diabetes adalah ibu dari segala penyakit? Bahkan, negara Indonesia sendiri sudah menjadi peringkat ke-5 dengan kasus diabetes terbanyak di dunia. 

Tentunya hal ini perlu kita waspadai dan menjadi lebih berhati-hati dalam memilih makanan.

Manfaat Pilihan Makanan dengan Indeks Glikemik Rendah untuk Kesehatan

Tidak bisa dipungkiri, di zaman sekarang gampang sekali menemukan makanan yang manis. Tinggal scroll timeline sosial media, kalian akan langsung menemukan dessert box, cookies, cheese cake, macaron dan makanan manis yang viral lainnya. Padahal makanan manis yang sering ditemui biasanya mengandung Indeks Glikemik tinggi (Hi-GI) yang bisa membuat kadar gula darah naik secara drastis.

Jika dibiarkan terus-menerus, berat badan akan naik secara berlebih, bisa terkena diabetes atau bahkan penyakit kronis lainnya.

Editor : Vien Dimyati
Artikel Terkait
Destinasi
5 jam lalu

Lubang Buaya: Tragedi G30S Legenda Lama, dan Aura Mistis Masih Ada

Belanja
6 jam lalu

Jejak Sejarah dan Mistis Lubang Buaya, Masih Menyisakan Misteri

Destinasi
6 jam lalu

Ki Atmo Ungkap Makhluk Bumi: Dunia Gaib Bawah Tanah Lebih Kompleks dari yang Diketahui

Music
7 jam lalu

Coba Nyanyi Sedikit! Momen Anneth dan Bu Tenny Bikin Studio Meleleh

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal