Menurut Krisna, generasi milenial harus bisa berperan dalam tiga bidang untuk kelangsungan pangan Indonesia. Ketiga bidang tersebut sangat penting agar saat terjadi krisis pangan, dapat mengatur dan mengolah sistem tersebut.
"Kita harus mengetahui dasar pangan kita dari mana, bagaimana pengolahan pangan kita, dan memproduksi pangan kita," katanya.
Krisna menyarankan agar setiap milenial jangan hanya menjadi kaum konsumtif saja, tapi harus mencoba untuk menjadi produsen dan distributor agar mengetahui setiap peran yang ada.
"Selain menjadi konsumen, kita juga bisa berperan sebagai produsen untuk mengetahui bagaimana pengolahan pangan tersebut, dan distributor untuk memasarkan produksi kita yang nantinya dapat dikonsumsi dengan baik," ujar Krisna.