Bahan :
175 gr terigu segitiga biru
40 gr gula pasir
300 ml susu cair putih
1 telur
2 sdm mentega, lelehkan
1/2 sdt baking powder double acting
1/2 sdt soda kue
Cara Membuat :
1. Campur terigu, gula pasir, susu cair, telur, mentega leleh, aduk rata hingga tidak ada yang bergerindil (adonan kental).
2. Diamkan adonan 45 menit (Bisa semalam di kulkas, karena untuk bekal pagi).
3. Panaskan teflon, oles dengan minyak (gunakan tissue), api kecil.
4. Tambahkan baking powder, soda kue ke adonan, aduk rata.
5. Tuang 1 sendok sayur adonan ke teflon, agak diputar-putar untuk membuat lapisan di pinggirnya.
6. Biarkan hingga berserat (muncul lubang-lubang), dan biarkan sampai matang.
7. Angkat martabak, oles dengan sedikit mentega (selagi panas), tambahkan toping di atasnya, tambahkan susu kental manis, lipat selagi hangat.