5 Resep Nasi Goreng Sederhana, Hanya Pakai Bawang Merah Menggugah Selera

Vien Dimyati
Resep nasi goreng sederhana (Foto: Instagram@regunancha)

2. Nasi Goreng Teri

2 piring nasi sisa semalam
1 butir telur kocok lepas
2 sdm baceman bawang putih
Kecap manis, secukupnya
Kecap raja rasa, 1 sdm
Saus tomat 1 sdm
1 sdt kaldu jamur
Garam, lada secukupnya
Cabai rawit dan cabai merah keriting secukupnya, iris
Daun bawang, iris
4 lembar sawi, potong-potong
Teri medan secukupnya

Cara membuat:

1. Panaskan sedikit minyak, tumis baceman bawang putih hingga wangi lalu masukkan kocokan telur, aduk-aduk.
2. Tambahkan nasi, irisan cabai dan sawi. Beri semua bumbu yang ada. Koreksi rasa. Tambahkan irisan daun bawang & teri. Aduk. Matikan kompor - tuang ke piring. Sajikan dengan pelengkap seperti timun dan kerupuk.

3. Nasi Goreng Abang-Abang

Bahan :

1 mug beras dimasak jadi nasi putih
1 dada ayam, dipotong kotak-kotak
3 siung bawang merah, iris-iris
2 siung bawang putih, diiris
1 sdm blueband
2 butir telur
Irisan daun bawang
Kecap asin, merica, kecap manis secukupnya

Bumbu halus:

1 bawang bombai
3 siung bawang merah
1 siung bawang putih
8 cabai merah
5 cabai rawit merah (optional)
1 sdt garam
Semua bahan di atas diblender halus

Cara Membuat:

1. Tumis irisan bawang merah dan putih sampai harum. Lalu masukkan 1 sdm bumbu halus. Tumis sampai harum lalu tuangkan daging ayam. Aduk rata sampai setengah matang lalu dibubuhi merica, kecap asin dan kecap manis secukupnya. Angkat dan sisihkan.
2. Tumis bumbu halus sampai harum. Sisihkan. Masukkan telur ke dalam kuali. Masak dan aduk hancur sampai agak matang, lalu tuangkan bumbu halus yang sudah ditumis tadi. Aduk rata.
3. Masukkan nasi putih. Aduk sampai tercampur rata dan bubuhi dengan merica, kecap asin dan kecap manis secukupnya.
4. Tuangkan ayam semur. Aduk-aduk sebentar.
5. Beri blueband pada nasi. Masak sampai blueband lumer dan tercampur rata dengan nasi.
6. Koreksi rasa. Bila sudah cocok, masukkan irisan daun bawang. Aduk rata lalu angkat.
7. Siap disantap dengan telur dadar, kerupuk dan acar bawang.

Editor : Vien Dimyati
Artikel Terkait
Nasional
4 hari lalu

Daftar Harga Pangan 7 Januari 2026: Bawang Naik, Daging Sapi Turun

Nasional
18 hari lalu

Daftar Harga Pangan saat Natal 2025: Beras, Bawang dan Cabai Rawit Turun

Megapolitan
20 hari lalu

Pemprov DKI Borong 1,4 Ton Cabai Petani Aceh Terdampak Bencana, Distribusikan ke Pasar

Nasional
24 hari lalu

Prabowo Santap Nasi Goreng di Dapur Pengungsi Agam: Enak

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news