JAKARTA, iNews.id - Donat menjadi salah satu camilan lembut dan empuk saat digigit. Roti goreng yang berbentuk bundar ini digemari banyak orang.
Biasanya, donat dibuat dengan cara adonan yang diuleni dan menggunakan telur. Kali ini, Anda bisa membuat donat tanpa telur dan tanpa diuleni.
Menariknya, Anda bisa berkreasi membuat donat yang mirip sate. Donat dibentuk bulat-bulat kecil, kemudian ditusuk dengan lidi kayu.
Cara membuatnya mudah dan simpel. Anda bisa menjadikan donat ini menjadi camilan mengenyangkan. Selain itu, untuk menambah kelezatan sate donat, Anda juga bisa menambahkan berbagai macam toping, seperti cokelat, keju, gula halus, dan lainnya.
Ingin tahu resep membuat sate donat tanpa telur? Berikut ulasanya resepnya dikutip melalui Instagram @belajarbaking.id, Selasa (23/6/2020).