Apindo Minta Harga BBM, Listrik, dan Gas untuk Industri Diturunkan
JAKARTA, iNews.id - Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) mendorong pemerintah mengkaji ulang harga energi yang berdampak pada dunia usaha. Komoditas energi tersebut yaitu BBM, listrik, dan gas industri.
Ketua Umum Apindo, Hariyadi Sukamdani menilai, ketiga komoditas itu berdampak besar bagi ekonomi di tengah pandemi Covid-19.
"Tingginya harga sejumlah komoditas tersebut dinilai sangat memberatkan dunia usaha, ditambah lagi dengan melemahnya perekonomian nasional akibat dampak pandemi Covid-19," katanya, Minggu (31/5/2020).
Menurut Hariyadi, pemerintah seharusnya menurunkan harga BBM, listrik, dan gas di tengah kondisi perekonomian yang lesu. Pandemi Covid-19 dinilai menekan daya saing industri karena permintaan barang, baik di dalam negeri maupun ekspor, turun.
Hariyadi menilai, tingginya harga BBM sebagai bahan baku utama industri menjadikan rendahnya daya saing nasional. Apalagi, harga minyak dunia saat ini cukup rendah di bawah 20 dolar AS per barel, sehingga harga BBM bisa diturunkan agar industri makin efisiensi.