Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Garuda Indonesia Dapat Suntikan Modal Rp6,65 Triliun dari Danantara, untuk Apa Saja?
Advertisement . Scroll to see content

Bagasi Gratis Dicabut, Konsumen Bisa Tinggalkan Maskapai LCC

Minggu, 13 Januari 2019 - 23:03:00 WIB
Bagasi Gratis Dicabut, Konsumen Bisa Tinggalkan Maskapai LCC
ilustrasi. (Foto: Okezone.com)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Lion Air Group dan Citilink akan mencabut bagasi gratis untuk para penumpangnya. Kebijakan tersebut berpotensi membuat penumpang meninggalkan dua maskapai berbiaya murah (low cost carrier/LCC) itu.

Pengamat penerbangan, Alvin Lie mengingatkan maskapai yang tidak lagi menggratiskan bagasi cuma-cuma untuk berhati-hati menerapkan tarif bagasi berbayar. Pasalnya, penerapan biaya tersebut bisa membuat tarif tiket pesawat maskapai LCC mendekati full service airline (FSA).

"Apabila biaya bagasi terlalu mahal sehingga harga tiket dan paket bagasi 20kg mendekati atau melampaui harga tiket full service, penumpang akan cenderung pindah ke airline full service," kata Alvin kepada iNews.id, Minggu (13/1/2019).

Lion Air Group sebelumnya tidak mengenakan tarif bagasi 20 kilogram (kg) untuk Lion Air dan 15 kg untuk Wings Air. Sementara untuk Citilink menggratiskan bagasi hingga 20 kg untuk penerbangan domestik.

Alvin menilai, konsumen maskapai LCC sangat sensitif terhadap harga, sehingga perubahan harga akan berdampak pada keputusan untuk memilih maskapai. Apalagi, kata dia, maskapai LCC hanya menjual tiket penerbangan saja. Hal tersebut berbeda dengan maskapai FSA yang memberikan fasilitas tambahan.

Meski begitu, Alvin menilai keputusan maskapai mencabut bagasi gratis tidak melanggar hukum. Pasalnya, hal itu sudah diatur dalam pasal 22 Peraturan Menteri Perhubungan Nomor 185 tahun 2015.

Editor: Rahmat Fiansyah

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut