Bahlil Nangis saat Sertijab Kepala BKPM: Tolong Bantu Bang Rosan, Dia adalah Kakak Saya
JAKARTA, iNews.id - Menteri ESDM Bahlil Lahadalia menangis saat memberikan sambutan dalam acara serah terima jabatan (Sertijab) kepada Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Rosan Roeslani. Ia pun berpesan kepada pegawai BKPM agar membantu Rosan.
Menurut Bahlil, Rosan yang saat ini menjabat menggantikan dirinya sudah dianggap sebagai kakaknya sendiri. Ia pun berharap agar pegawai BKPM bisa bekerja sama dengan Rosan.
"Selamat datang Pak Rosan, Menteri baru Kementerian Investasi/BKPM baru, tolong saya cuma titip satu, bantu bang Rosan. Jangan ada gerakan tambahan, tolong lihat bang Rosan seperti lihat saya, bahkan lebih, karena dia adalah kakak saya," ucap Bahlil sambil mengusapkan air matanya.
Pada kesempatan tersebut, Bahlil juga menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh pegawai Kementerian Investasi/BKPM jika terdapat kesalahan atau tindakan yang kurang berkenan selama mengemban jabatan sejak tahun 2019.
"Saya juga memohon maaf kepada seluruh karyawan selama berinteraksi dengan saya. Kalau mungkin ada kata-kata yang kurang berkenan selama saya menjabat," tutur dia.
Terlihat juga Rosan memegang pundak Bahlil yang tengah berlinang air mata, seakan memberikan kekuatan. Sebelumnya, Presiden Jokowi melantik Rosan sebagai Kepala BKPM menggantikan Bahlil Lahadalia, Senin (19/8/2024).
Editor: Puti Aini Yasmin