Biaya Penobatan Raja Charles III Ditanggung Wajib Pajak, 51 Persen Rakyat Inggris Tak Setuju
LONDON, iNews.id - Penobatan Raja Charles III yang berlangsung megah dan menjadi sorotan dunia pada Sabtu (6/5/2023), meninggalkan sejumlah kontroversi yang mengemuka di media massa dan media sosial.
Salah satunya mengenai biaya penobatan Raja Charles III yang diperkirakan menelan menelan ratusan juta poundsterling, dan akan ditanggung oleh wajib pajak.
Meskipun hal itu sudah menjadi peraturan yang berlaku pada penobatan raja dan ratu Inggris sebelumnya, kali ini rakyat Inggris berani bersuara bahkan menunjukkan penolakan.
Survei YouGov terbaru menunjukkan lebih dari separuh rakyat Inggris berpendapat bahwa penobatan Raja Charles III seharusnya tidak didanai oleh negara, yang artinya menjadi tanggungan para wajib pajak.
Pertimbangannya adalah situasi krisis saat ini, membuat biaya hidup yang dihadapi rakyat Inggris sangat tinggi. Belum lagi dengan gelombang PHK dan penghasilan yang tidak meningkat di saat inflasi melonjak.