Butuh Dana Rp4,5 Triliun untuk Kembangkan Bakauheni Harbor City, ASDP Cari Investor Strategis
Lebih lanjut, Ira mengatakan, pihaknya saat ini tengah melakukan pembangunan BHC tahap 1, yang mana ini merupakan etalase bagi kawasan BHC itu sendiri. Tahap pertama di antaranya pembangunan Masjid BSI, Selasar Siger BTN, Menara Siger BRI, Area Parkir Siger Park, Siger Market Mandiri, Krakatau Park hingga Jalan Akses Tahap I.
Untuk melengkapi fasilitas di BHC, segera dibangun Museum Siger dan pembangunan Amphitheater Siger Park yang masih dalam proses. Museum Siger yang rencananya akan berdampingan dengan Menara Siger, dibangun dengan standar internasional dan akan menjadi salah satu sarana untuk melindungi, mengembangkan, dan mengomunikasikan sejarah Siger dan kebudayaan Lampung.
Adapun, Amphitheater Siger Park saat ini masih dalam proses pembangunan dan diperkirakan akan beroperasi pada awal tahun 2024. Dengan kapasitas hingga 1.500 orang, penyelenggara acara dapat melangsungkan konser dan aktivitas outdoor lainnya.
Editor: Aditya Pratama