Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : BCA Tebar Dividen Interim Rp6,77 Triliun, Ini Jadwalnya
Advertisement . Scroll to see content

Cara Hapus Daftar Rekening di Mobile Banking BCA 2023, Dijamin Mudah dan Aman!

Minggu, 24 September 2023 - 21:44:00 WIB
Cara Hapus Daftar Rekening di Mobile Banking BCA 2023, Dijamin Mudah dan Aman!
Ilustrasi Cara hapus daftar rekening di mobile banking BCA (freepik)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Cara hapus daftar rekening di mobile banking BCA sangatlah mudah. Hal ini akan membantu menjaga daftar rekening Anda tetap teratur dan tidak bertumpuk.

M-Banking BCA memiliki fitur penyimpanan nomor rekening tujuan transfer yang sangat membantu dalam mempermudah proses transaksi bagi nasabah. Dengan cara ini, nasabah tidak perlu terus-menerus memasukkan nomor rekening yang sama secara manual setiap kali mereka ingin melakukan transfer uang kepada rekening yang sama.

Namun terkadang banyaknya nomor rekening yang tidak digunakan dapat memicu kesalahan saat akan bertransaksi. Maka, diperlukan untuk menghapus nomor rekening yang tidak lagi diperlukan secara berkala untuk menjaga keamanan akun Anda.

Semakin sedikit nomor rekening yang ditampilkan dalam aplikasi M-Banking, semakin mudah pula untuk mengelolanya. Adapun langkah-langkah yang bisa diikuti agar menjaga daftar rekening Anda tetap terorganisir dan hanya menampilkan rekening yang benar-benar digunakan secara aktif di Mobile Banking BCA. 

Dua Cara Hapus Daftar Rekening di Mobile Banking BCA

  • 1. Melalui Aplikasi BCA Mobile

1) Buka aplikasi mobile BCA di perangkat Anda. Login dengan akun BCA dengan memasukkan 6 digit kode akses.
2) Setelah masuk, pilih menu "m-Admin" 
3) Kemudian pilih menu "Hapus Daftar." Menu ini bisa ditemukan di berbagai jenis transfer, seperti Transfer Antar Rekening/Transfer Antar Bank/Transfer BCA Virtual Account/Transfer Sakuku. Pilih sesuai dengan jenis transfer dan nomor rekening yang ingin Anda hapus. 

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut