Dana JHT Capai Rp372,5 Triliun per 2021, Dialokasikan ke Mana?
Kamis, 17 Februari 2022 - 18:29:00 WIB
Secara rinci, sebanyak 65 persen dari dana tersebut diinvestasikan ke obligasi dan surat berharga, dimana 92 persennya merupakan surat utang negara (SUN). Lalu sebanyak 15 persen diinvestasikan di deposito lebih dari 97 persen di bank BUMN dan BPD.
Kemudian, 12,5 persen dana JHT ditempatkan di saham yang didominasi oleh saham blue chip yang masuk kategori LQ45.
"Sebanyak 7 persen diinvestasikan pada instrumen reksa dana yang berisi saham blue chip dan 0,5 persen diinvestasikan pada properti dan penyertaan langsung. Dengan demikian portofolio investasi JHT ini aman dan likuid," ucapnya.
Editor: Aditya Pratama