Erick Thohir Blak-blakan Mau Pangkas BUMN jadi 30-an Perusahaan
JAKARTA, iNews.id - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mengaku akan memangkas BUMN menjadi 30 perusahaan saja. Hal ini dinilai sesuai dengan peta jalan atau roadmap 2024-2034 Kementerian BUMN.
Dalam road map tersebut diketahui bahwa jumlah perseroan akan merampingkan hingga 30-an saja. Tahun ini, kata Erick, jumlahnya baru mencapai 41 perusahaan.
"Dalam roadmap 2024-2034 kalau bisa BUMN jumlahnya 30-an, yang sekarang dari 108 jadi 41 itu baru tahun ini," ucapnya, Selasa (5/3/2024).
Pernyataan ini juga merespons keinginan Menteri Pertahanan sekaligus Capres nomor urut 02 Prabowo Subianto yang mengatakan bahwa hotel BUMN tidak diperlukan saat menghadiri Mandiri Investment Forum (MIF) 2024.
"Kita tidak perlu hotel BUMN. Menurut Anda bagaimana Pak Erick? Tapi saya minta nasehat Anda. Saya ingin mengambil pendekatan yang masuk akal, saya ingin mendapatkan nasehat sebanyak-banyaknya dari manapun dan saya ingin input-input yang terbaik," ujar Prabowo.