JAKARTA, iNews.id - Harga minyak mentah dunia bergerak fluktuatif pada perdagangan pagi ini, Selasa (11/10/2022) setelah tertekan pada sesi sebelumnya. Hal ini dipengaruhi pasar yang tengah menantikan rilis data inflasi Amerika Serikat (AS) yang dijadwalkan pada Rabu pekan depan.
Data perdagangan hingga pukul 09:16 WIB menunjukkan minyak Brent di Intercontinental Exchange (ICE) untuk kontrak Desember turun 0,01 persen menjadi 96,18 dolar AS per barel.
Harga Pangan Naik Akhir Pekan, Cek Daftarnya
Sedangkan minyak mentah West Texas Intermediate (WTI) di New York Mercantile Exchange (NYMEX) untuk pengiriman Desember naik 0,02 persen sebesar 89,86 dolar AS per barel.
Inflasi menjadi indikator utama bagi pasar untuk memantau sikap agresif Bank Sentral atau Federal Reserve dalam mengerek suku bunganya. Kenaikan suku bunga sampai saat ini juga secara perlahan memperlambat ekonomi.
Janet Yellen: OPEC+ Pangkas Produksi Minyak Buruk bagi Ekonomi Global
Hal itu dinilai pejabat The Fed masih belum terasa selama beberapa bulan mendatang, kata Wakil Gubernur The Fed, Lael Brainard dikutip dari Reuters, Selasa (11/10/2022).
- Sumatra
- Jawa
- Kalimantan
- Sulawesi
- Papua
- Kepulauan Nusa Tenggara
- Kepulauan Maluku