Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Viral Sambungan Gerbong KA Majapahit Lepas di Stasiun Senen, Ini Kata KAI
Advertisement . Scroll to see content

Jelang Showcase G20, Kereta Cepat Jakarta-Bandung Diuji Coba Hari Ini

Kamis, 10 November 2022 - 09:11:00 WIB
Jelang Showcase G20, Kereta Cepat Jakarta-Bandung Diuji Coba Hari Ini
Kereta Cepat Jakarta Bandung (KCJB) dipastikan diuji coba pada November 2022 bertepatan dengan perhelatan G20. (Foto/Ilustrasi/Dok)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI akan mengadakan uji coba Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB) pada hari ini, Kamis (10/11/2022).

Hal itu, disampaikan Direktur Utama KAI, Didiek Hartantyo, dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Komisi VI DPR, pada Rabu (9/11/2022). RDP tersebut juga dihadiri Dirut Kereta Cepat Indonesia China, Dwiyana Slamet Riyadi.

"Mulai besok (Kamis, 10/9/2022), kita akan lakukan uji dynamics test untuk persiapan menjelang G20 showcase pada 16 November 2022," kata Didiek.

Menurut dia, uji coba tersebut tidak dilakukan secara keseluruhan, melainkan hanya sepanjang 16 kilometer. Hal itu, untuk menguji track yang akan dilalui Presiden Joko Widodo, dan Presiden China, Xi Jinping, pada G20 Showcase. 

"Uji coba ini belum dilakukan secara keseluruhan, hanya sekitar 16 kilometer," ujar Didiek. 

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut