Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Prabowo Kagum dengan Korea: Mereka Mampu Bangun Bangsa Modern dari Puing-Puing Perang
Advertisement . Scroll to see content

Konglomerat Korea Bakal Bangun Reaktor Nuklir Skala Kecil di Asia

Rabu, 18 Mei 2022 - 13:25:00 WIB
Konglomerat Korea Bakal Bangun Reaktor Nuklir Skala Kecil di Asia
Konglomerat Korea bakal bangun pembangkit nuklir skala kecil di Asia. Foto: Ilustrasi/Reuters
Advertisement . Scroll to see content

SEOUL, iNews.id - Samsung dan dua konglomerat Korea Selatan (Korsel) lainnya telah menandatangani perjanjian dengan NuScale yang berbasis di Amerika Serikat (AS) untuk membangun pembangkit nuklir modular skala kecil (SMR) di Asia. Ini dilakukan karena tumbuhnya permintaan energi bersih secara global. 

NuScale bersama Samsung C&T yang merupakan divisi konstruksi dan perdagangan dari Samsung Group dengan konglomerat Korea Doosan Grooup dan GS Group akan mengeksplorasi penyebaran pembangkit SMR NuScale.

"Pengumuman ini merupakan langkah penting berikutnya dalam membawa solusi energi bersih NuScale ke Asia," kata NuScale dalam sebuah pernyataan dikutip dari Forbes, Rabu (18/5/2022). 

Wakil Presiden Samsung C&T Byungsoo Lee berharap kerja sama ini akan menciptakan kemajuan besar dalam pengembangan bisnis SMR. 

"Saya pikir SMR akan memainkan peran penting untuk menanggapi permintaan bebas karbon dan perubahan iklim," ujarnya. 

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut