Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : MNC University dan KOLlab Gelar Mastering Social Media 1.0, Tingkatkan Kompetensi Kreator Muda
Advertisement . Scroll to see content

Menko Airlangga: Respons Cepat, Digitalisasi, dan Kolaborasi Menjadi Kunci Keberhasilan Penanganan Pandemi Covid-19

Sabtu, 16 April 2022 - 12:03:00 WIB
Menko Airlangga: Respons Cepat, Digitalisasi, dan Kolaborasi Menjadi Kunci Keberhasilan Penanganan Pandemi Covid-19
Menko Perekonomian, Airlangga Hartarto. (Foto: Istimewa)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian (Menko Perekonomian), Airlangga Hartarto, mengatakan reapon cepat, digitalisasi dan kolaborasi menjadi kunci keberhasilan penanganan pandemi Covid-19 di Indonesia.

Menurut dia, pemerintah telah melakukan berbagai upaya terkait dengan penanganan pandemi dan hingga saat ini keberhasilannya dapat terlihat dari terkendalinya kasus pandemi dan sektor perekonomian yang kembali tumbuh positif.

Sebagaimana diketahui, pandemi Covid-19 merupakan permasalahan global yang tak hanya menyasar sektor kesehatan saja, namun juga menjadi permasalahan multidimensi yang berdampak pada multisektor.  

Respons cepat yang telah dilakukan Pemerintah dalam penanganan pandemi yakni dengan menetapkan Peraturan Presiden Nomor 82 Tahun 2020 tentang Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KP-CPEN) yang memungkinkan Pemerintah untuk mengendalikan aspek kesehatan dan ekonomi serta memudahkan adaptasi kebijakan di tengah pandemi. 

Selain itu, respons cepat lainnya di aspek kesehatan yakni pembatasan mobilitas, kampanye memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, serta penyediaan pengobatan dan vaksinasi.  

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut