Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Mentan Proyeksi Produksi Beras Nasional Tembus 4,1 Juta Ton di Akhir Tahun
Advertisement . Scroll to see content

Mentan Tegaskan Pompanisasi Harus Dimasifkan untuk Antisipasi Kekeringan Panjang

Jumat, 28 Juni 2024 - 11:09:00 WIB
Mentan Tegaskan Pompanisasi Harus Dimasifkan untuk Antisipasi Kekeringan Panjang
Menteri Pertanian Amran Sulaiman menegaskan pemasangan pompa harus dilakukan secara masif guna mengantisipasi kekeringan panjang imbas gelombang panas dunia. (Foto: Dok. Kementan)
Advertisement . Scroll to see content

Amran menuturkan, saat ini petani tidak perlu khawatir karena pertanian terus menjadi perhatian Presiden Jokowi dan juga dilanjutkan Presiden terpilih Prabowo Subianto. Di antaranya adalah penambahan alokasi pupuk hingga 100 persen serta keterlibatan TNI dalam memasang pompanisasi.

"Ada dua saja yang kita fokus kerjakan saat ini dan Insyaallah menggoncangkan dunia. Keduanya adalah padi dan jagung. kemudian kita juga bersyukur pada Presiden karena kita memiliki 61 waduk yang bisa mendukung cetak sawah. Ini kita harus ada kolaborasi bersama," kata dia.

Selanjutnya, Amran mengaku saat ini pemerintah tengah membangun pertanian modern yang bisa menarik anak muda mau bertani. Di antaranya adalah penggunaan teknologi seperti drone, remote control, combine harvester serta deretan mesin canggih lainnya.

"Kami bangun pertanian modern dengan tujuan menekan biaya produksi hingga 50 persen. Dengan begitu generasi kita masuk ke pertanian karena ada remote control dan teknologi canggih lainnya. Kita bangun 10.000 hektare di Jabar, 10.000 (hektare) di Jateng dan seterusnya. Semua menggunakan teknologi dan mekanisasi," ucapnya.

Editor: Aditya Pratama

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut