Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Cara Refund e-Meterai Peruri 100 Persen, Ini Ketentuan Resminya!
Advertisement . Scroll to see content

Mudah, Begini Cara Beli Meterai Elektronik

Sabtu, 09 Oktober 2021 - 21:45:00 WIB
Mudah, Begini Cara Beli Meterai Elektronik
Ilustrasi cara membeli e-meterai. (Foto: istimewa)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id – Kementerian Keuangan telah merilis meterai elektronik atau e-meterai. Adapun cara penggunaannya  berbeda dengan meterai konvensional yang biasanya ditempel.

E-meterai merupakan dokumen elektronik yang dijadikan salah satu alat bukti hukum yang sah dimana mengandung unsur pengaman yang dikeluarkan oleh Pemerintah Republik Indonesia.

Melansir Indonesia Baik, dalam penggunaannya pun e-meterai ini dilakukan dengan cara dibubuhkan pada dokumen melalui sistem tertentu. Cara untuk membeli meterai elektronik pun mudah, yakni melalui website pos.e-meterai.co,id

Berikut urutan cara membeli meterai elektronik via online:

1. Buka laman https://pos.e-meterai.co.id/

2. Pilih dan klik menu “BELI E-METERAI”

3. Jika anda sudah memiliki akun dapat klik “Login” tetapi jika belum dapat melakukan daftar terlebih dahulu klik “Daftar di sini”

4. Jika sudah maka kode OTP akan dikirimkan ke ponsel Anda melalui SMS

5. Masukkan kode OTP untuk proses validasi

6. Jika telah selesai, anda telah bisa melakukan pembelian atau pembubuhan e-meterai pada dokumen

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut