Pelindo Logistik Buka Opsi Divestasi Jalan Tol Cibitung-Cilincing: Kalau Harganya Bagus, Kami Lepas!
JAKARTA, iNews.id – PT Pelindo Solusi Logistik (SPSL) yang merupakan subholding PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) membuka opsi divestasi Jalan Tol Cibitung-Cilincing (JTCC). Direktur Utama SPSL Joko Noerhudha mengatakan, saat ini perusahaannya tengah menawarkan asset jalan tol tersebut ke beberapa pihak.
“Ya kalau harganya bagus, kami bersedia lepas,” tuturnya dalam Media Luncheon di Jakarta, Kamis (14/12/2023).
“Tetapi kami juga tidak memaksakan untuk divestasi, apalagi sedang tahun politik,” katanya.
Joko menjelaskan, pihaknya mengambil alih jalan tol tersebut karena punya kepentingan untuk kelancaran dan akses ke bisnis perusahaan dan grupnya. Selain itu, pembangunan JTCC juga berhubungan dengan pengembangan kawasan New Priok Container Terminal 2 dan 3.
“Itu mengapa kita masuk ke sana, karena kita punya kepentingan. Jika jalan tol dibangun pihak lain maka tidak pasti selesainya,” ucap Joko.