Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Simak IG Live MNC Sekuritas Sore Ini: Investasi Itu Gampang, yang Susah Konsisten
Advertisement . Scroll to see content

Perusahaan Milik Warren Buffett Jual Saham Produsen Mobil Listrik China BYD Senilai Rp676 Miliar

Sabtu, 04 Februari 2023 - 10:58:00 WIB
Perusahaan Milik Warren Buffett Jual Saham Produsen Mobil Listrik China BYD Senilai Rp676 Miliar
Perusahaan investasi milik Warren Buffett, Berkshire Hathaway menjual 1,55 juta saham produsen mobil listrik China, BYD. (Foto: Reuters)
Advertisement . Scroll to see content

HONG KONG, iNews.id - Perusahaan investasi milik Warren Buffett, Berkshire Hathaway menjual 1,55 juta saham produsen mobil listrik China, BYD. Menurut laporan Bursa Efek Hong Kong, aksi jual tersebut senilai 44,85 juta dolar AS atau setara Rp676,99 miliar.

Mengutip Reuters, penjualan ini menurunkan kepemilikan Berkshire di saham-H yang diterbitkan BYD menjadi 12,9 persen, dari 13,04 persen, menurut data Bursa Efek Hong Kong.

Warren Buffett. (Foto: AFP)
Warren Buffett. (Foto: AFP)

Penjualan saham tersebut merupakan transaksi kedelapan yang dilakukan Berkshire sejak Agustus 2022. Transaksi ini mengurangi kepemilikannya menjadi 141,6 juta saham.

Perusahaan milik Warren Buffett sebelumnya mengakuisisi 225 juta saham BYD pada tahun 2008, atau 7,73 persen dari total saham, sama dengan kepemilikan 20,49 persen di saham H, menurut laporan tahunan BYD.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut