Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Kasus Jual Beli Gas, KPK Tahan Arso Sadewo Komut PT Inti Alasindo Energy
Advertisement . Scroll to see content

PGN Bangun 15 Titik Jaringan Gas Bumi dari Jakarta sampai Lampung, Jangkau 92.000 Rumah

Rabu, 03 Agustus 2022 - 12:11:00 WIB
PGN Bangun 15 Titik Jaringan Gas Bumi dari Jakarta sampai Lampung, Jangkau 92.000 Rumah
Kantor PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGN). (Foto: Istimewa)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Subholding Gas PT Pertamina (Persero) memulai pembangunan 15 titik jaringan gas bumi dari Jakarta hingga Lampung, yang melewati 4 provinsi dan 11 Kabupaten/Kota. 

Direktur Utama PT PGN Tbk, M Haryo Yunianto, mengatakan pembangunan jaringan gas ini merupakan tahap awal Jaringan Gas Rumah Tangga (Jargas) GasKita, yang menjangkau 92.000 sambungan rumah tangga dari total 400.000 sambungan rumah tangga yang ditargetkan pada 2022. 

"Hal ini merupakan wujud komitmen PGN dalam mengakselerasi pemanfaatan energi bersih ramah lingkungan yang dapat membantu pemerintah dalam menekan subsidi energi," kata Haryo, di Jakarta, Rabu (3/8/2022).

Dia menjelaskan, pembangunan Jargas GasKita di 15 titik melalui skema investasi internal PGN untuk 4 Provinsi, yaitu Lampung, DKI Jakarta, Banten, dan Jawa Barat. Sedangkan 11 Kabupaten/Kota yang dilewati yaitu Lampung, Bekasi, Cilegon, Cirebon, Jakarta Timur, Jakarta Barat, Jakarta Pusat, Karawang, Kota Tanggerang, Kab Tanggerang, dan Bogor.

Menurut dia, pembangunan Jargas GasKita, merupakan bagian dari komitmen nyata PGN dalam mengembangkan pemanfaatan energi domestik nasional melalui skema investasi internal PGN. 

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut