Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Acha Septriasa Belum Cari Pasangan Baru usai Cerai, Trauma?
Advertisement . Scroll to see content

Profil Friderica Widyasari Dewi, Mantan Artis yang Jadi Anggota DK OJK 2002-2027

Kamis, 07 April 2022 - 20:22:00 WIB
 Profil Friderica Widyasari Dewi, Mantan Artis yang Jadi Anggota DK OJK 2002-2027
Friderica Widyasari Dewi. (Foto: dok KSEI)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Friderica Widyasari Dewi terpilih Anggota Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (DK OJK) periode 2022-2027 yang Membidangi Edukasi dan Perlindungan Konsumen.

Hal itu, ditetapkan secara mufakat oleh Komisi XI DPR setelah menyelesaikan uji kelayakan dan kepatutan atau fit and proper test calon Anggota DK OJK periode 2022-2027, pada kamis (7/4/2022). Dari tujuh DK OJK periode 2022-2027 yang terpilih, Friderica Widyasari Dewi merupakan 1 dari dua anggota dari kaum perempuan. 

Meskipun telah lama dikenal di kalangan pelaku pasar modal, sosok Friderica Widyasari Dewi tak pernah lepas dari rekam jejaknya sebagai mantan Artis yang membintangi beberapa sinetron, antara lain Bulan Masih Perawan, Angling Darma, Panji, dan Doaku Harapanku. 

Kehidupan selebriti yang glamour ternyata tak membuat silau wanita yang akrab disapa Kiki tersebut. Perempuan cantik kelahiran Cepu, 28 November 1975 itu, memilih menyelesaikan kuliah S1 di Universitas Gajah Mada (UGM) dan melanjutkan S2 bidang keuangan di di California State University, Fresno, Amerika Serikat. 

Setelah lulus, ia kembali pulang ke Indonesia dan menjadi dosen tamu berbagai kampus. Tak lama setelah menjadi dosen, ia diberi kesempatan untuk bekerja di Bursa Efek Indonesia (BEI) sebagai Head Corporate of Communication. 

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut