Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Dirut PLN Beri Bocoran Rencana Elektrifikasi KA Feeder dan Lokal di Pulau Jawa
Advertisement . Scroll to see content

Program Kompor Listrik Akan Dilakukan Tahun Depan? Ini Kata Menteri ESDM

Jumat, 30 September 2022 - 15:12:00 WIB
Program Kompor Listrik Akan Dilakukan Tahun Depan? Ini Kata Menteri ESDM
Menteri ESDM Arifin Tasrif bicara soal nasib program kompor listrik tahun depan. (Foto: Istimewa)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - PLN telah membatalkan program konversi kompor LPG 3 kilogram (kg) ke kompor listrik pada tahun ini. Lalu, mungkinkah program tersebut akan dilakukan pada tahun depan?

Mengenai kemungkinan itu, Menteri ESDM Arifin Tasrif memberikan penjelasan. Menurutnya, pemerintah bakal melihat hasil ujicoba yang sudah dilakukan PLN sebelumnya di Solo dan Denpasar. 

"Nanti kita lihat hasil ujicoba. Kemarin PLN yang melakukan uji coba. Mungkin ada hasil ujicoba bisa dipakai untuk bahan pertimbangan," kata dia di Kementerian ESDM, Jakarta, Jumat (30/9/2022).

Dia menuturkan, salah satu tema transisi energi adalah akses energi, di mana semua negara mendukung clean cooking. Sementara, lebih dari 20 persen penduduk dunia belum memiliki sarana clean cooking tersebut. Namun, menurutnya, karena program kompor listrik juga berkaitan dengan pasokan energi lain, sehingga harus dikaji mendalam.

"Karena ini terkait dengan supply yang lain-lain, ya harus kita kaji betul-betul," ujarnya.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut