Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Pendiri SoftBank Masayoshi Son Kembali Jadi Orang Terkaya di Jepang, Hartanya Tembus Rp817 Triliun
Advertisement . Scroll to see content

Rugi Besar, Uber Yakin Masih Didukung SoftBank

Sabtu, 10 Agustus 2019 - 21:05:00 WIB
Rugi Besar, Uber Yakin Masih Didukung SoftBank
Uber. (Foto: AFP)
Advertisement . Scroll to see content

Khosrowshahi memahami bahwa SoftBank berniat berinvestasi pada perusahaan pesaing Uber lewat modal ventura itu. Namun, dia yakin hal itu nantinya bakal menguntungkan Uber.

Dia yakin investasi SoftBank tidak akan merugikan Uber. Pasalnya, SoftBank telah lama berinvestasi pada perusahaan-perusahaan teknologi, termasuk prospek bisnisnya.

"Mereka tahu semua orang, mereka paham pasar, dan saya sangat bahagia memiliki mereka sebagai investor, dan saya kira SoftBank merupakan pelaku usaha yang baik di bisnis ini. Mereka akan menaruh uang untuk melawan pasar, tapi itu sebetulnya memperluas pasar, dan kita akan memperoleh keuntungan dari itu," ujar dia.

Khosrowshahi mengatakan, perluasan pasar oleh SoftBank bakal memperkuat lini bisnis uber. Terutama, layanan UberEats yang mulai meneguk laba.

"Pasar Eats akan tetap kompetitif. Banyak modal yang masuk dalam kategori ini, karena (pasarnya) terus tumbuh, dan saya pikir Eats akan 'berperang' tahun ini dan tahun depan," ujarnya.

Editor: Rahmat Fiansyah

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut