Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Indonesia Tak Punya Mekanisme Terima Pengungsi Gaza melalui Penerbangan Carter
Advertisement . Scroll to see content

Sandiaga Uno: Ekonomi Kreatif RI Peringkat 3 Dunia, Kita Punya Drama Horor dan Dangdut Koplo

Senin, 21 November 2022 - 16:16:00 WIB
Sandiaga Uno: Ekonomi Kreatif RI Peringkat 3 Dunia, Kita Punya Drama Horor dan Dangdut Koplo
Menparekraf Sandiaga Uno mengatakan, ekonomi kreatif RI peringkat 3 dunia. Foto: Kemenparekraf
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno mengatakan, ekonomi kreatif Indonesia menempati posisi ketiga dalam daftar industri kreatif maju di tingkat global. Urutan pertama diduduki Amerika Serikat (AS) dan kedua Korea Selatan (Korsel). 

Adapun AS berada di peringkat pertama karena produksi film-film Hollywood hingga menjadi pusat musik dunia. Sementara Korsel melalui drama korea (drakor) hingga musiknya yang populer, Korean Pop (K-Pop).

Sedangkan Indonesia menempati urutan ketiga, menurut dia, karena memiliki drama horor (drahor) dan D-Kop alias dangdut  koplo.

"Kita hanya kalah dari Amerika Serikat yang sudah duluan dengan Hollywood dan country music serta sebagainya, Korea menyusul di posisi dua dengan K-Pop dan drakor. Nah, sekarang kita sudah di posisi ketiga besar dunia. Kita punya drahor alias drama horor, kita punya dangdut koplo," kata dia, Senin (21/11/2022).

Sandiaga pun mengajak semua pihak agar mendukung produk ekonomi kreatif lainnya, seperti kuliner, kriya, dan fesyen. Menurutnya, ketiga subsektor tersebut sangat potensial untuk didorong ke kancah global. 

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut