Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Telkom Luncurkan TELIS 2.0, Dorong Digitalisasi Tata Kelola Legal Berbasis AI
Advertisement . Scroll to see content

Telkomsel dan IndiHome Berencana Merger, Begini Nasib Saham Singtel 

Senin, 03 April 2023 - 15:49:00 WIB
Telkomsel dan IndiHome Berencana Merger, Begini Nasib Saham Singtel 
Wakil Menteri BUMN II, Kartika Wirjoatmodjo. (Foto: SINDOnews)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Kementerian BUMN memastikan penggabungan atau merger antara PT Telekomunikasi Seluler (Telkomsel) dan IndiHome membuat saham Singapore Telecom Mobile Pte Ltd (Singtel) terdilusi alias mengalami penurunan jumlah kepemilikan. Komposisi kepemilikan saham Telkomsel memang didominasi oleh induk usahanya, PT Telkom Indonesia Tbk sebesar 65 persen, sementara 35 persen dipegang Singtel. 

Potensi terdilusinya saham Singtel akibat penggabungan Telkomsel dan IndiHome disampaikan oleh Wakil Menteri BUMN II, Kartika Wirjoatmodjo saat Rapat Kerja (raker) dengan Komisi VI DPR.

Tiko, sapaan akrabnya, menyebut bahwa dengan penggabungan tersebut, IndiHome akan dikeluarkan sebagai bagian dari emiten dengan kode saham TLKM tersebut. Sehingga, sahamnya akan diinbrengkan ke Telkomsel. 

”Prosesnya, IndiHome akan kami keluarkan dari Telkom, dan kami inbrengkan ke Telkomsel. Itu nanti akan divalue kemudian dibandingkan dengan valuasi Telkomsel, sehingga end result-nya nanti akan terjadi dilusi kepemilikan Singtel di Telkomsel. Ini akan mengurangi sebagian kepemilikan Singtel di Telkomsel,” ujar Tiko saat Raker dengan Komisi VI DPR, Senin (3/4/2023).

Meski demikian, Tiko belum merinci berapa persen saham milik Singtel yang terdilusi akibat aksi korporasi yang dilakukan Kementerian BUMN. 

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut