Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Komisaris Utama Pertamina Patra Niaga Tinjau SPBU Sepaku, Pastikan Kualitas BBM Terjaga
Advertisement . Scroll to see content

Tingkatkan Kapabilitas Kepemimpinan, TASPEN Group Gelar LEAP 2024

Selasa, 16 Januari 2024 - 20:46:00 WIB
Tingkatkan Kapabilitas Kepemimpinan, TASPEN Group Gelar LEAP 2024
TASPEN Corporate University menyelenggarakan kegiatan Leaders Enhancement and Acceleration Program (LEAP) 2024 di Le Meridien Hotel, Jakarta (15/1/2024). (Foto: dok TASPEN)
Advertisement . Scroll to see content

"Apresiasi tertinggi kami berikan kepada seluruh Insan TASPEN Group atas dedikasinya, sehingga TASPEN Group senantiasa mencatatkan kinerja yang baik dan tangguh menghadapi berbagai tantangan. Ke depan, TASPEN Group berkomitmen untuk terus meningkatkan kapasitas dan kapabilitas SDM agar dapat bermanfaat dan memberikan kontribusi positif terhadap kualitas layanan TASPEN kepada seluruh peserta," katanya.

Hingga Desember 2023, TASPEN memiliki 1.394 orang pegawai dengan jumlah posisi pemimpin sebanyak 73 orang di mana sebanyak 18  atau 25 persen pegawai di antaranya adalah pemimpin perempuan. 

Deputi Bidang Sumber Daya Manusia, Teknologi dan Informasi Kementerian BUMN Tedi Bharata pun mengapresiasi TASPEN Group atas terselenggaranya kegiatan ini. Dia berharap, kegiatan ini dapat membawa TASPEN Group mencapai target korporasi dan KPI TASPEN pada 2024.

"Untuk mencapai tujuan itu, diperlukan karyawan profesional dan andal. Selain itu, pimpinan perusahaan juga harus bertransformasi dan mengembangkan dirinya, serta memiliki mental yang kuat dalam menghadapi seluruh tantangan bisnis yang terjadi. Dari hal itu, dapat dikatakan bahwa aspek human capital merupakan hal esensial dalam mewujudkan perubahan berkelanjutan pada bisnis saat ini," ujarnya.

Selain itu, lanjut Tedi, diharapkan seluruh rangkaian kegiatan ini dapat meningkatkan kapasitas dan kapabilitas seluruh pegawai, sehingga dapat menghasilkan layanan maupun inovasi produk yang optimal demi kesejahteraan seluruh peserta TASPEN di Indonesia.

Editor: Rizqa Leony Putri

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut