Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Trump Ejek Rusia Negara Macan Kertas, Putin: Lalu NATO itu Apa?
Advertisement . Scroll to see content

Ukraina Bakal Jual NFT untuk Mendanai Militer Melawan Rusia

Jumat, 04 Maret 2022 - 21:03:00 WIB
Ukraina Bakal Jual NFT untuk Mendanai Militer Melawan Rusia
Pemerintah Ukraina menyampaikan bakal mengeluarkan token non-fungible (NFT) untuk mendanai militernya dalam upaya mempertahankan negara dari invasi Rusia. (Foto: Ilustrasi/Istimewa)
Advertisement . Scroll to see content

Pada hari Selasa, Ukraina mengumpulkan 8,1 miliar hryvnia atau setara 202 juta poundsterling, di mana setiap obligasi satu tahun memiliki nilai nominal 1.000 hryvnia Ukraina dan menawarkan tingkat bunga 11 persen.

Kementerian Keuangan Ukraina menyebut bahwa hasil dari obligasi akan digunakan untuk memenuhi kebutuhan Angkatan Bersenjata Ukraina.

Sementara itu, jutaan dolar telah diberikan untuk upaya perang Ukraina melalui sumbangan Bitcoin anonim, menurut analis mata uang kripto.

Pada hari Sabtu, akun Twitter resmi pemerintah Ukraina memposting pesan: "Berdirilah dengan rakyat Ukraina. Sekarang terima sumbangan mata uang kripto. Bitcoin, Ethereum, dan USDT."

Tweet tersebut memuat alamat untuk dua dompet mata uang kripto yang mengumpulkan 5,4 juta dolar AS dalam Bitcoin, Ethereum, dan koin lainnya dalam waktu delapan jam.

Editor: Aditya Pratama

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut