Wamenaker Duga Ada Tangan Setan Bermain di Balik Kepailitan Sritex, Siapa?
JAKARTA, iNews.id - Wakil Menteri Ketenagakerjaan (Wamenaker) Immanuel Ebenezer menduga ada campur tangan 'setan' di balik pailitnya raksasa tekstil PT Sri Rejeki Isman Tbk (SRIL) atau Sritex. Hal tersebut dia sampaikan dalam konferensi pers di kantornya, Senin (23/12/2024).
"Kami menduga ya, dugaan, dalam proses kepailitan ini ada tangan setan yang bermain," ujar Immanuel.
Saat ditanya lebih lanjut oleh awak media terkait siapa sosok 'setan' yang dimaksud, Immanuel enggan menjelaskan secara gamblang. Dia hanya menekankan agar dugaan ini perlu diselidiki lebih mendalam lagi.
"Ya, kita cari," tuturnya.
Wamenaker mengaku akan mendatangi Sritex pekan depan untuk memastikan kesejahteraan buruh masih tetap bisa dijamin. Dia bahkan menyebut telah menyiapkan program mitigasi untuk mengantisipasi terjadinya PHK.