Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Asyik! Siswa Sekolah Rakyat Dapat MBG 3 Kali Sehari
Advertisement . Scroll to see content

Wamendag Coba Makan di Warung Tak Sampai 20 Menit, Segini Waktunya

Minggu, 01 Agustus 2021 - 13:58:00 WIB
Wamendag Coba Makan di Warung Tak Sampai 20 Menit, Segini Waktunya
Wamendag Jerry Sambuaga makan di warung sekitar Stasiun Balapan, Solo. Foto: Ist
Advertisement . Scroll to see content

Lebih lanjut Jerry mengatakan, dampak Covid-19 dalam perdagangan khususnya di level perdagangan rakyat bisa diminimalkan. Untuk mencapai harapan tersebut, masyarakat diminta untuk disiplin menerapkan protokol kesehatan (prokes).

Sementara itu, selama ini pedagang kecil berpendapat pemerintah harus bisa melonggarkan aturan agar mereka bisa berdagang seperti biasa karena pandemi membuat pendapatan mereka menjadi kurang pasti. Wamendag mengatakan, syarat agar perdagangan dan ekonomi masyarakat bisa terus berlangsung, kuncinya hanya pada adaptasi pada kondisi pandemi ini.

“Protokol kesehatan harus dipatuhi sehingga secara kesehatan masyarakat juga bisa terus sehat dan beraktivitas. Mohon kerja sama dari semua pihak untuk bisa mendukung program dan standar-standar baru yang telah ditetapkan pemerintah,” tutur Jerry.

Dia juga mengimbau kepada semua pihak untuk bisa saling mendukung dan kerja sama supaya ekonomi tetap berjalan dan masyarakat tetap sehat.

“Kita harus memperkuat kerja sama. Saling dukung, pemerintah tentu mengutamakan kepentingan rakyat. Mudah-mudahan dengan itu ekonomi tetap berjalan sementara masyarakat terus sehat,” ucapnya.

Adapun kunjungan Wamendag ke Solo dalam rangka menghadiri undangan dan kerja sama dengan Hippindo dalam program vaksinasi massal terhadap pedagang, UMKM, dan masyarakat di desa Tjolomadu.

Editor: Jujuk Ernawati

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut