IHSG Hari Ini Berpotensi Lanjutkan Penguatan, Cek Saham Pilihan
JAKARTA, iNews.id - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) hari ini, Jumat (9/6/2023), berpotensi melanjutkan penguatan dan bergerak mixed di kisaran level 6.618–6.754.
Pengamat pasar modal sekaligus Founder WH Project, William Hartanto, mengatakan angka penutupan perdagangan yang menarik (6.666.33) terjadi pada perdagangan IHSG kemarin, tentunya tidak membawa arti apa-apa.
"Namun kini saham GOTO yang selama ini menjadi beban IHSG, justru mulai menjadi 'penyelamat' IHSG," tulis William dalam analisisnya, Jumat (9/6/2023).
Menurut William, jika kita berbicara tentang saham big caps dan bobotnya terhadap IHSG, maka tinggal melihat saham mana yang menguat atau melemah signifikan bersamaan dengan perubahan level IHSG. Kebetulan pada perdagangan kemarin, GOTO-lah sahamnya.
"Namun pada perdagangan kemarin, rupanya tidak terjadi perubahan signifikan pada nilai transaksi. Hal ini memperlihatkan bahwa IHSG sudah mencapai rata-rata transaksi harian baru pada 10 triliun," kata William.