Rupiah Ditutup Menguat pada Akhir Pekan, Bertengger di Rp16.200 per Dolar AS
JAKARTA, iNews.id - Nilai tukar rupiah ditutup menguat terhadap dolar AS pada perdagangan akhir pekan, Jumat (2/8/2024). Rupiah naik 37 poin atau 0,23 persen ke level Rp16.200 per dolar AS dari sebelumnya di Rp16.237.
Pengamat pasar uang, Ibrahim Assuaibi menyebut, pelemahan dolar dipengaruhi indeks manajer pembelian AS yang lemah dan data pasar tenaga kerja yang meningkatkan kekhawatiran atas perlambatan ekonomi terbesar di dunia tersebut.
Selain itu, kabar rencana pemotongan suku bunga pada September oleh Federal Reserve berpotensi terlambat bagi ekonomi untuk mencapai soft landing.
"Data yang lemah juga muncul setelah Federal Reserve menandai potensi penurunan suku bunga pada bulan September, yang membuat pasar hampir sepenuhnya memperkirakan 25 basis poin pada bulan tersebut," kata Ibrahim dalam risetnya, Jumat (2/8/2024).
Saat ini fokus pelaku pasar tertuju pada data penggajian nonpertanian yang akan datang, untuk isyarat lebih lanjut terkait kondisi ekonomi AS. Pasar tenaga kerja yang mendingin semakin mendorong prospek penurunan suku bunga oleh The Fed.