Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Menko Airlangga Pastikan Pembangunan IKN Tetap Berjalan usai MK Batalkan HGU 190 Tahun
Advertisement . Scroll to see content

Sosok Investor ke-10 Juta di Indonesia Ternyata Driver Ojol

Jumat, 23 Desember 2022 - 20:09:00 WIB
Sosok Investor ke-10 Juta di Indonesia Ternyata Driver Ojol
Menurut data Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI), pemilik Single Investor Identification ke-10 juta adalah seorang driver ojek online (ojol). (Foto: Dok. iNews.id)
Advertisement . Scroll to see content

Pencapaian ini terwujud saat Indonesia melewati sejumlah tantangan makroekonomi akibat krisis multidimensi global, mulai dari pandemi, tensi geopolitik, lonjakan inflasi, tren suku bunga, hingga risiko resesi global.

Direktur KSEI Supranoto Prajogo mengungkapkan, jumlah investor pasar modal telah tumbuh 36,7 persen mencapai 10,24 juta investor pada 16 Desember 2022, dibandingkan 7,49 juta investor pada akhir 2021

"Jumlah tersebut merupakan jumlah investor pemilik saham, surat utang, reksa dana, surat berharga negara (SBN) dan jenis efek lain yang tercatat di KSEI," ucapnya dalam acara HUT KSEI ke-25, Jumat (23/12/2022).

Dari angka 10 juta investor, komposisinya adalah 4,42 juta investor memiliki aset saham, surat utang dan efek lainnya, 9,53 juta investor memiliki aset reksa dana dan 826 ribu investor memiliki aset SBN.

Editor: Aditya Pratama

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut