Wall Street Lanjutkan Penguatan, Dow Jones Cetak Rekor Lagi
Omsetnya lebih dari dua kali lipat dari Nvidia (NVDA.O), perusahaan yang paling banyak diperdagangkan berikutnya. Produsen chip kelas berat itu naik 0,5 persen.
Sektor-sektor yang berkinerja buruk tahun ini juga meningkat. Dari 11 indeks sektor S&P 500, enam ditutup menguat, dipimpin oleh energi (.SPNY), naik 2,94 persen, diikuti oleh kenaikan 2,62 persen pada sektor real estat (.SPLRCR).
Volume di bursa AS sangat besar, dengan 17,1 miliar saham diperdagangkan, dibandingkan dengan rata-rata 11,1 miliar saham dalam 20 sesi sebelumnya.
Indeks semikonduktor PHLX (.SOX) melonjak 2,7 persen dan ditutup pada rekor tertinggi. Russell Index (.RUT) perusahaan-perusahaan kecil juga melonjak sekitar 2,7 persen.
The Fed mempertahankan suku bunga tidak berubah seperti yang diharapkan, dengan Ketua Jerome Powell mengatakan pengetatan kebijakan moneter yang bersejarah kemungkinan besar akan berakhir. Hal itu, disebabkan inflasi turun lebih cepat dari perkiraan.