Bingung Pilih Formasi CPNS 2021, Lakukan Tiga Hal Ini
JAKARTA, iNews.id – Antusias masyarakat untuk mengikuti seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kontrak (PPPK) Tahun 2021 cukup tinggi. Namun, masih terdapat pelamar yang masih bingung saat memilih formasi.
Badan Kepegawaian Negara (BKN) mencatat hingga Kamis (15/7/2021) pukul 14.17 WIB, terdapat 2.387.576 akun telah mendaftar seleksi CPNS dan PPPK 2021.
Seperti diketahui, ada 570 instansi pemerintah membuka pendaftaran CPNS dan PPPK 2021. Adapun dari 570 instansi pemerintah tersebut akan merekrut 689.623 formasi kebutuhan ASN.
Untuk membantu para pelamar menentukan formasi CPNS atau PPPK, BKN memberikan sejumlah saran untuk bisa dilakukan. Dikutip dari akun Facebook resmi @BKNgoid, BKN membeberkan ada tiga hal yang harus dilakukan pelamar saat memilih formasi CPNS dan PPPK.
“Hai #SobatBKN khususnya yg tengah bergelut dgn pendaftaran ASN 2021. Pagi tadi, (15/7/2021) Kepala Pusat Pengembangan Sistem Seleksi BKN Mohammad Ridwan yg hadir sbg keynote speaker Webinar bertajuk “Kiat Sukses Lolos CPNS/PPPK pada Formasi yang Tepat dengan Kompetensi dan Keminatan” yg digelar Mata Garuda Jawa Timur berbagi sejumlah saran nih untuk peserta khususnya dlm memilih formasi,” tulis BKN dikutip dari akun Facebooknya, Jumat (16/7/2021).