Dibagi 3 Tahap, Pemindahan Ibu Kota RI ke Kalimantan Berlangsung hingga 2045
"Demikian juga hi-tech clean industries. Kota ini juga kita harapkan punya fasilitas untuk pertemuan untuk berbagai acara, termasuk bisnis dan tourism," ujar dia.
Terakhir, pembangunan final berlangsung 2030-2045. Dia menyebut, pada tahap ini, ibu kota akan diperluas hingga mencapai 200 ribu hektare.
Mantan menteri keuangan itu mengungkapkan, pada tahap ini akan dibangun infrastruktur pelengkap seperti taman nasional, konservasi orangutan, dan klaster permukiman nonASN. Infrastruktur ini diperuntukkan bagi masyarakat umum yang ingin tinggal di ibu kota baru.
"Fasilitas ini dibutuhkan terutama untuk penduduk non ASN dan tentunya suatu saat akan seperti Brasilia. Ketika Brasilia didesain targetnya cuma 500 ribu orang tapi hari ini sudah 3,5 juta orang dan menjadi kota metropolitan sendiri," ucap dia.
Editor: Rahmat Fiansyah